PPRO Rombak Direksi! Dyah Rahadyannie Pimpin Sebagai Dirut Baru
PT PP Properti Tbk (PPRO) resmi merombak susunan pengurus dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) Tahun Buku 2024 yang digelar pada Rabu, 21 Mei 2025. Pergantian ini mencakup posisi strategis di jajaran dewan komisaris dan direksi.
Dalam RUPS tersebut, pemegang saham yang hadir mewakili 40,27 miliar saham atau setara 65,30% dari total saham dengan hak suara yang sah. Mereka menyetujui lima mata acara, termasuk laporan kinerja perusahaan dan perubahan susunan pengurus.
Baca Juga: PPRO Sukses Jual Habis 959 Unit Begawan Apartment di Awal 2025
VP Corporate Secretary PPRO, Afrilia Pratiwi, menyatakan bahwa seluruh agenda berjalan lancar. “Dalam mata acara ke-5, Pemegang Saham PPRO menyetujui adanya perubahan susunan pengurus Perseroan yang diusulkan oleh Pemegang Saham Mayoritas, yaitu PT PP (Persero) Tbk,” ujarnya.
Perubahan signifikan terjadi di jajaran direksi. Dyah Rahadyannie yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Pengelolaan Bisnis dan HCM kini dipercaya sebagai Direktur Utama menggantikan Andek Prabowo. Selain itu, Jatmiko Murdiono dan Nurjaman Sastrawijaya bergabung sebagai direktur baru.
Baca Juga: PTPP Kebut Pembangunan Gedung Wing 2 Kementerian PUPR di IKN, Progres Lampaui Target
Di tingkat komisaris, dua posisi independen turut berganti. Aryanto Sutadi dan Budiyono digantikan oleh Lia Itok Gabianto dan Nurdin Misbah. Fakhrul Ulum tetap menjabat sebagai Komisaris Utama.
Afrilia menyampaikan apresiasi kepada jajaran pengurus sebelumnya atas dedikasi dan kontribusi mereka. Ia juga menyambut jajaran baru dengan optimisme. “Kami yakin pengurus baru akan membawa energi dan perspektif baru dalam mewujudkan strategi pertumbuhan PPRO secara berkelanjutan,” ujarnya.
(责任编辑:百科)
- ·Targetkan Bangun 50.000 Rumah Subsidi untuk MBR, Lippo Group Salurkan FLPP Lewat Nobu Bank
- ·如何评价艺术生留学作品集?
- ·工业设计留学好吗?
- ·Ditombak Begal, Begini Kondisi Terkini Kanit Resmob Polda Jambi AKP Silaen
- ·Benarkah Orang Meninggal Tak Bisa Dikuburkan di TPU? Harus Disimpan Dulu di Rumah?
- ·日本武藏野美术大学申请指南
- ·Tengku Zul Terheran
- ·Xiaomi Luncurkan SUV Pertamanya di Tengah Ujian Bertubi
- ·2025年英国大学数字媒体硕士专业排名表
- ·Dugaan Penundaan Laporan Kasus Pencabulan Anak di Tangsel, Kompolnas Klarifikasi ke Polda Metro Jaya
- ·Nutrisi dan Gizi yang Harus Dipenuhi untuk Mencegah Stunting
- ·KPK Diminta Turun Tangan di Kasus Djoko Tjandra
- ·Hilang Kendali, Lansia Pengemudi Mobil di Tangsel Tewas di Tempat
- ·Selain Emas, Ini 5 Alternatif Instrumen Investasi yang Menjanjikan Versi Upbit
- ·Sri Mulyani Sentil Pejabat Baru, Ungkap Kemenkeu Butuh Pemimpin yang Bisa Bersinergi
- ·Mahfud MD Kenang Sosok Desmond J Mahesa yang Pemberani: Anggota DPR yang Berani Kritik Siapa Saja!
- ·Video Rapat Miss Universe Bocor, Senggol Kontestan Transgender
- ·Polri Tangkap 724 Tersangka TPPO, 2.002 Orang Diselamatkan
- ·Dasco: Komposisi Menteri Kabinet Prabowo
- ·Tak Cuma Bakso, Kapolda