Toco 'Manusia Anjing' Dijauhi Anjing Betulan di Dunia Nyata
Toco mungkin berhasil berubah menjadi 'anjing' dengan kostum cosplay-nya. Tapi di dunia nyata, Toco justru tak berhasil menarik perhatian anjing betulan.
Pada pertengahan tahun lalu, sosok Toco menjadi sorotan. Ia adalah seorang pria asal Jepang yang terobsesi menjadi anjing. Obsesinya itu membuat ia memesan kostum anjing yang sangat realistis senilai US$16 juta atau sekitar Rp230 juta kala itu dan berusaha membaur dengan masyarakat sebagai seekor anjing.
Satu tahun berjalan, Toco kerap membagikan pengalamannya hidup sebagai seekor 'anjing' di tengah masyarakat. Salah satu yang teranyar adalah video yang ia bagikan melalui platformX (Twitter) tentang dirinya yang mencoba berbaur dengan anjing betulan. Toco menguji reaksi anjing tersebut terhadap dirinya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Alih-alih menyambut Toco sebagai seorang teman, Shiba justru tampak waspada. Mengutip Daily Star, ia memandang Toco perlahan. Shiba kemudian terlihat menggonggong dan mundur menjauh dari Toco.
"Reaksi anjing saat melihat kostum anjing realistis," tulis Toco dalam unggahannya. Ia menduga, Shiba menyadari bahwa dirinya bukan anjing sungguhan.
Sontak unggahan itu pun diramaikan oleh komentar warganet. Beberapa warganet mengaku tak heran karena bagaimana pun, Toco bukan-lah seekor anjing.
"Saya melihat kebingungan di pihak anjing [Shiba]. Mungkin dia berkata, 'Saya pikir itu anjing karena terlihat seperti anjing, tapi sapaan dan sikapnya sangat berbeda. Sepertinya saya tak bisa berkomunikasi dengannya'," tulis seorang warganet berkomentar.
Gagal latihan ketangkasan
[Gambas:Instagram]
Tak cuma dijauhi anjing betulan, Toco juga gagal mengikuti serangkai tes ketangkasan untuk anjing.
Video kegagalan ini tersebar di platformInstagram. Toco mengunggah serangkaian foto di akun Instagram-nya. Mengutip Yahoo News, foto itu memperlihatkan kegagalan Toco dalam mengikuti kursus ketangkasan ala Crufts.
Dalam foto-foto tersebut, Toco terlihat mengikuti serangkaian tes dengan melewati berbagai rintangan yang khusus dibuat untuk anjing. Namun, tak ada satu pun video yang disertakan.
Warganet pun beramai-ramai memenuhi kolom komentar. Beberapa warganet berusaha tetap mengapresiasi yang dilakukan Toco.
"Dia berusaha yang terbaik. Itu yang penting," tulis seseorang dalam kolom komentar.
Namun, tak sedikit juga warganet yang justru mengolok-olok Toco. Beberapa bahkan mengaitkannya dengan masalah psikologis tertentu.
"Saya pikir dia mungkin seorang therian," tulis seorang warganet. Dalam Urban Dictionary, theriansendiri diartikan sebagai seseorang yang mengidentifikasi diri sebagai hewan, baik secara spiritual maupun psikologis.
(asr/asr)(责任编辑:知识)
- ·Tips Pramugari Dapat Tiket Pesawat Paling Murah: Beli di Bulan Januari
- ·Kemendiktisaintek dan Kemenkes Bentuk Komite Cegah Kekerasan PPDS, Ini 6 Tugasnya
- ·Perjalanan Dji Sam Soe, Rokok Warung yang Sukses di Pasar Indonesia hingga Dibeli Philip Morris
- ·Korea Selatan Sebut Tak Mudah Membujuk Trump, Beragam Isu Dibawa
- ·LPS ‘Upgrade’ BPR Biar Gak Gaptek Lindungi Dana Warga
- ·5 Teh Terbaik untuk Kesehatan Ginjal, Jadi Alternatif Air Putih
- ·Indonesia Miliki Banyak Jalur Masuk Narkoba, Ahmad Sahroni: Kolaborasi Pengawasan Wajib Ditingkatkan
- ·Prabowo Berapi
- ·Mantan Pengacara Novanto Tetap Divonis 7 Tahun
- ·Panduan Pelaksanaan Waisak dan Pelepasan 2.569 Lampion di Borobudur
- ·FOTO: Si Paling Nyentrik di Met Gala 2025, Boyong Piano hingga Robot
- ·DPR: Demokrasi yang Matang Menuntut Kritik Konstruktif, Bukan Kekerasan terhadap Media
- ·Menkes Tegaskan Uji Klinis Vaksin TBC Bukan Jadikan Warga Indonesia Kelinci Percobaan
- ·Prabowo Yakin Masa Depan Indonesia Gemilang: Banyak Kekuatan Ingin Indonesia Terpecah Belah
- ·Anies Janji Manfaatkan 95% Lahan Reklamasi untuk Publik
- ·Terdaftar atau Tidak? Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH BPNT 2025 Sekarang Juga!
- ·Kamu Ingin Kuliah Jurusan Teknik? Kampus Ini Buka Prodi Baru, Teknik Kimia dan Teknik Mesin
- ·Preman Berkedok Ormas Peras Pedagang Teh Solo di Ciledug, Minta Uang Pembinaan Rp700 Ribu
- ·Dipakai untuk Pengumpulan Donasi Amal dan Oplas, Rekening Ratna Bakal 'Dikorek' Polisi
- ·Panitia SNPMB 2025 Akui Salah Pasang Foto Joki UTBK Jadi Peserta Jujur: Human Error